Buka Gala Desa, Ini Harapan Wabup Sinjai

KABARSINJAI.COM, SINJAI, – Wakil Bupati Sinjai Hj. A. Kartini Ottong membuka secara resmi Gala Desa di Stadion H. Andi Bintang Sinjai, Jumat (5/10/18) sore.

Gala Desa ini merupakan program Kemenpora RI sebagai ajang membangkitkan bakat olahragawan serta semangat pemuda desa serta mencari bibit-bibit atlet usia dini dari kalangan masyarakat pelosok desa.

Baca Juga: Gerak Cepat Bupati Sinjai ‘Jemput Bola’ ke Pusat

“Saya mengharapkan kepada warga dan komponen pemuda untuk memanfaatkan momen ini dalam membudayakan dan meningkatkan prestasi di bidang olahraga,” kata Wakil Bupati.

Kartini, juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta yang akan berlaga dan menjunjung semangat sportivitas.

“Hasil pertandingan merupakan tolak ukur prestasi, namun yang terpenting adalah bagaimana atlet mendapatkan pengalaman berharga bagi kemajuan tim dan prestasi pemain itu sendiri, ” ucapnya.

Panitia pelaksana Muh Jalil, menyampaikan bahwa pelakaanaan gala desa ini mwrupakan tahun kedua dilaksanakan di Kabupaten Sinjai, dimana tahun 2017 lalu dihadiri langsung oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi.

Baca Juga: Wabup Sinjai Hadiri Upacara Peringatan HUT TNI ke-73 di Bantaeng

Gala Desa yang dipusatkan di Sport Center Kelurahan Biringere ini diikuti oleh 24 desa dan 7 kelurahan di Sinjai dengan mempertandingkan empat cabang olahraga yakni sepakbola, sepak takraw, atletik dan tenis meja.

Kegiatan ini turut dihadari oleh perwakilan Kemenpora Dr. Risdiamon, forkopimda, Ketua KONI Sinjai, para Asisten dan Staf Ahli, Anggota DPRD, pjmpinan OPD dan undangan lainnya. (*)

Editor/Riswan.