KABARSINJAI.COM – Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriah, Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Sinjai, rencananya akan mendirikan 6 Pos pengaturan dan pengendalian arus mudik lebaran.
Menurut, Kepala Bidang Bina Teknik, Sarana dan Prasarana Dishub Sinjai, Hamka S.ST, yang ditemui diruang kerjanya, Selasa (05/06) menuturkan kesiapan pendirian 6 pos ini untuk memberikan rasa nyaman kepada pengendara khususnya bagi pemudik lebaran.
Hamka, mengungkapkan pengaturan dan kesiapan Dishub ini masih seperti tahun – tahun sebelumnya untuk mengantisipasi daerah yang dianggap rawan kemacetan.
“Tetap pengaturan dan penggendalian arus mudik akan kami antisipasi dengan mendirikan 6 titik pos, diantaranya di Bonto, Bikeru, Pos Lantas Polres Jalan Persatuan Raya, Cappa Ujung ,dan di Pasar Sentral Sinjai,” pungkasnya.
Sementara, untuk jalur Sinjai Tengah – Sinjai Barat (Sinjai – Malino), lanjut Hamka pihaknya juga menyiapkan 1 posko lain, di Tondong Sinjai Timur.
Pelaksanaan bulan suci ramadan sendiri telah memasuki hari ke 20, sementara puncak arus mudik, jelas Hamka diperkirakan akan terjadi di H minus 3. (Mirzaj
Editor / Riswan