Site icon KABARSINJAI.COM

Banjir Rob Meluas, 265 Rumah Warga Sinjai Terdampak

KABARSINJAI – Banjir rob atau air pasang yang terjadi selama dua hari terakhir di Kabupaten Sinjai meluas, Rabu (5/2/2025).

Fenomena alam ini menyebabkan 265 unit rumah warga terdampak, dengan 36 rumah di antaranya terendam air setinggi 20 hingga 70 cm.

Dari data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sinjai, wilayah terdampak banjir rob kini meluas ke beberapa wilayah seperti Kecamatan Sinjai Utara, Sinjai Timur, dan Tellulimpoe.

Selain pemukiman warga di tiga kecamatan, banjir rob juga menggenangi sawah dan tambak warga.

Di Kecamatan Sinjai Timur misalnya, tim tanggap BPBD Sinjai mencatat area persawahan warga di Kelurahan Samataring seluas 10 hektare ikut terendam dan 5 hektare sawah di Desa Sanjai.

Begitupun dengan area tambak warga di Desa Bua Kecamatan Tellulimpoe seluas 2 hektare.

BPBD Sinjai bersama unsur tripika di tiga kecamatan telah melakukan pemantauan serta pendataan. Peristiwa banjir rob ini juga telah dilaporkan ke BNPB dan BPBD Provinsi Sulsel.

Masyarakat yang bermukim di pesisir pantai diimbau untuk senantiasa waspada dengan cuaca saat ini. Termasuk selalu memantau perkembangan cuaca dari BMKG, BPBD, dan media.

Berikut data banjir rob yang bersumber dari BPBD Sinjai;

  1. Kecamatan Sinjai Utara: 25 unit rumah terdampak.
  2. Kecamatan Sinjai Timur: 186 unit rumah terdampak, dengan 16 rumah terendam air.
  3. Kecamatan Tellulimpoe: 54 unit rumah terdampak, dengan 20 rumah terendam air.

Tambak dan Area Persawahan:

  1. Kecamatan Sinjai Timur: 10 hektare tambak di Kelurahan Samataring, Lingkungan Pangasa, dan 5 hektare sawah di Desa Sanjai terdampak.
  2.  Kecamatan Tellulimpoe: 2 hektare tambak di Desa Bua terdampak.
Exit mobile version