Begini Keseharian Warga Binaan Rutan Kelas II Sinjai,

Kabarsinjai.com – Warga binaan Rumah Tahanan (Rutan) Kelas II B Sinjai, mengisi waktu dengan mengasah keterampilan melalui pembuatan sofa dan springbad. Pembinaan keterampilan ini merupakan salah satu jenis pembinaan yang ada di Rutan Kelas II B agar warga binaan mempunyai keterampilan positif yang dapat direalisasikan dilingkungan masyarakat setelah bebas nanti.

Menurut Kepala Pengamanan Rutan Kelas II B Sinjai, H. Wajidi Hasbi yang ditemui, Jumat (02/02/2018) mengatakan bahwa pihaknya memang memberikan ruang pendidikan keterampilan bagi warga binaan, sebagai salah satu aktifitas dan pembentukan karakter.

Wajidi menambahkan bahwa hasil keterampilan warga binaan tersebut seperti sofa, dan springbad memiliki kualitas yang tak kalah dengan kualitas barang yang dispasarkan di toko-toko, dengan harga jual berkisar Rp. 4,5 juta dan Rp. 1,5 juta.

” Hasil keterampilan warga binaan ini memang telah dipasarkan dan ternyata laku keras dipasaran. Insya Allah kita akan tingkatkan lagi, baik dari segi pembinaan, produksi dan kualitas karena saat ini kita kewalahan menerima pesanan,” pungkasnya.

Diketahui selain keterampilan pembuatan sofa dan springbad, Rutan Kelas II B Sinjai juga melakukan pembinaan keterampilan pengolahan limbah sampah, pelatihan dibidang pendidikan baca tulis Alquran, pembibitan produksi ayam kampung unggul Sinjai, dan beternak sapi.

Editor: A. Mirza.