BPBD Sinjai Adakan Pelatihan Life Saving di Pulau Sembilan, Ini Pesertanya

KABARSINJAI.COM, Sinjai – Puluhan tenaga Kesehatan di Puskemas Kecamatan Pulau Sembilan, Kabupaten Sinjai diajari cara penyelamatan hidup (Live Saving)

Pelatihan tersebut berlangsung selama sehari yang dipusatkan di Aula Puskesmas setempat, Selasa (23/07)

Tampil sebagai pemateri Kepala Seksi Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sinjai, Syamsul Ahmad, didampingi Tim Reaksi Cepat (TRC) Shadik dan Wahyu.

“Jadi pelatihan ini sebagai dasar upaya pembekalan diri, Skill kompetensi baik pribadi maupun tim tanggap siaga bencana dalam hal Kesiapsiagaan Kebencanaan khsususnya bagi mereka yang bertugas di Puskesmas”, Ungkap Syamsul Ahmad saat dikonfirmasi media ini.

Selain itu, kegiatan ini digelar atas permintaan mereka sekaligus perintah langsung Kepala BPBD Sinjai .

Baca juga: Disaat Puluhan Murid TK Datangi Polres Sinjai, Ada Apa?

“Ada banyak hal yang kami sampaikan dalam pelatihan ini terutama bagaimana penyelamatan hidup ataupun evakuasi korban ketika terjadi bencana”, Ujarnya,

Usai memberikan materi kurang lebih 3 jam lamanya, dilanjutkan dengan simulasi water rescue atau penyelematan di air disekitar pulau sembilan.

Dengan menggunakan perahu dan alat bantu rompi pelampung, mereka terlihat antusias mengikuti instruksi atau pun materi, Syamsul Ahmad.

“Semoga dengan adanya pelatihan ini bisa meningkatkan kemampuan para petugas puskemas dalam melayani masyarakat, serta tanggap dan cepat merespon” Harapnya.

Salah satu peserta, menyampaikan ucapan terimakasih kepada BPBD Sinjai dalam hal ini Kepala Seksi Kesiapsiagaan yang telah memberikan pelatihan Live Saving terhadap semua petugas puskemsas.

Menurutnya hal ini penting sebagai bekal dalam hal kesiapsiagaan bencana yang kapan saja bisa terjadi. (**)

Editor / Bahar