KABARSINJAI.COM, Sinjai – Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Sinjai, Irwan Syahrani mengunjungi sejumlah warga kurang mampu di Kelurahan Bongki, Kecamatan Sinjai Utara.
Dalam kunjungannya, mantan Camat Sinjai Utara ini membagikan bantuan sembako kepada mereka.
Selain sebagai wujud kepedulian terhadap sesama, aksi berbagi ini juga sebagai rangkaian memperingatan HUT KORPRI ke 47 Tingkat Kabupaten Sinjai.
“Alhamdulillah, hari ini kita sudah turun dan memberikan bantuan kepada warga yang kurang mampu”, Kata Irwan Syahrani usai berbagi kepada sesama dikelurahan bongki.
Menurutnya bantuan yang kita diberikan itu, paling tidak dapat meringankan beban mereka. “Semoga bantuan ini dapat disyukuri dan bermafaat bagi mereka”, Harapnya.
Dalam aksi berbagi ini, Kadis Perhubungan Sinjai turut didampingi Sekretarisnya, Andi Idnan, sejumlah kepala Bidang serta Kepala UPTD Pengujian Kendaraan Dishub Sinjai. Selain itu juga terlihat Lurah Bongki, Andi Akbar.
Berbagi kepada sesama ini tidak hanya dilakukan oleh Kadis Perhubungnan Sinjai namun juga seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Lingkup Pemkab Sinjai. Kegiatan ini serentak dilakukan usai upacara Peringatan HUT KORPRI ke 47 Tingkat Kabupaten Sinjai, Kamis (29/11) pagi di Halaman Kantor Bupati Sinjai. (*)
Editor / Bahar