Hadapi MTQ Tingkat Provinsi, Kafilah Sinjai Bakal Jalani Training Center

KABARSINJAI.COM, Sinjai, – Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke-XXXII (32) Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) akan berlangsung mulai 24 Juni – 1 Juli 2022 di Kabupaten Bone.

Untuk menghadapi event tersebut, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai akan melakukan sejumlah persiapan, khususnya kepada para peserta yang akan diutus.

Salah satunya dengan mengadakan training center pemusatan latihan terhadap 53 putra/putri terbaik Kabupaten Sinjai yang akan berkompetisi di ajang dua tahunan tersebut.

Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Sinjai, A. Ilham Abubakar mengatakan, pemusatan latihan yang akan digelar ini agar peserta bisa lebih fokus senelum diberangkatkan ke Kabupaten Bone.

BACA JUGA:

Pemusatan latihan kafilah Kabupaten Sinjai ini, kata Ilham yang juga Plt Asisten I Bidang Administrasi Pemerintahan dan Kesra Setdakab Sinjai itu sama setiap tahunnya yakni menggandeng Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Sinjai, termasuk pendampingan dari para oficial.

“Pemusatan latihan akan dilaksanakan tanggal 10-12 Juni di Hotel Srikandi,” pungkasnya usai memimpin rapat persiapan menghadapi MTQ diruang kerjanya, Rabu (8/6)

BACA JUGA: Lucu! Pasangan Pelajar Tepergok Mesum, Katanya Lagi Urus Bisnis di Kamar Indekos

Selama pelaksanaan MTQ, kafilah Kabupaten Sinjai akan mengikuti 53 cabang lomba yang dipertandingkan.

“Kita berharap para kafilah bisa tampil maksimal dan bisa memberikan hasil yang terbaik buat Kabupaten Sinjai,” harapnya. (tim)