KABARSINJAI.COM – Di Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 73 Tahun 2018, Pemerintah Kecamatan Sinjai Selatan menggelar kegiatan gerak Jalan Indah, Jumat (17/08).
Kegiatan tersebut tak hanya diikuti pelajar atupun instansi setempat namun juga organisasi kemahasiswaan yang ada di Sinjai,
Salah satunya organisasi Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan (GKHW) Qabilah IAI Muhammadiyah Sinjai.
Dalam keikutsertaanya, GKHW Qabilah IAI Muhammadiyah Sinjai ini melibatkan sebanyak 32 orang kader.
Baca juga ;
– 71 Napi di Sinjai Terima Remisi Kemerdekaan, 2 Diantaranya Bebas
– Gunakan Balon Gas, Warga Gareccing Kibarkan Merah Putih Tertinggi di Sinjai
“Jadi keikutsertaan kami disini untuk meramaikan gerak jalan indah dalam rangka memeriahkan perayaan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI khususnya di Sinjai Selatan”, Ungkap Ketua Qabilah IAIM Sinjai Khaerul Anwar kepada Kabarsinjai.com.
Sekaligus kata dia, untuk memperkenalkan Hizbul Wathan di Sinjai Selatan sebagai organisasi Otonom Muhammadiyah (ORTOM) dan kampus IAIM Sinjai pada umumnya. (*)
Editor / Irawan