KABARSINJAI – Pertandingan PSM Makassar di AFC Cup menghadapi Hougang United Wakil Singapura menjadi laga hidup mati bagi mereka.
Nasib PSM Makassar sangat dipertaruhkan di pertandingan keempat babak fase grup ini.
PSM Makassar harus benar-benar fokus dipertandingan matchday mereka di ajang kasta kedua sepakbola Asia itu.
Namun, PSM Makassar menjalani jadwal yang padat, karena bermain di dua ajang sekaligus yakni Liga 1 dan AFC Cup.
Dikutip dari Facebook MediaofficialPSMMakassar, PSM Makassar akan menjalani laga tandang di pertandingan keempat kali ini di ajang AFC Cup.
Pasukan PSM Makassar akan menjalani pertandingan ke Singapura menghadapi Hougang United.
PSM yang baru satu kali menang dari tiga pertandingan yang dilakoni dalam AFC Cup.
PSM harus bisa mencuri poin saat melawan Hougang United di Singapura.
Sementara itu, Hougang United juga sama-sama menang satu kaki dan baru mengoleksi poin yang sama 3 poin.
Jika di pertandingan kali, PSM Makassar kalah, maka PSM akan tersingkir dari ajang kasta kedua sepakbola Asia itu.
Pertandingan akan digelar di Jalan Besar Stadium, Singapura, Kamis (9/11/2023) mulai pukul 17:00 WIB.
Sebenarnya PSM Makassar punya modal bagus dalam pertandingan melawan Hougang United.
Pasalnya, PSM Makassar sudah pernah mengalahkan Hougang United di leg pertama di kandang PSM Makassar.
PSM Makassar bisa dikatakan masih punya peluang yang terbuka lebar untuk maju ke babak selanjutnya. (*)