KABARSINJAI.COM, Sinjai, – Webinar Pendidikan yang diselenggarakan di Kabupaten Kulon Progo, Provinsi DI Yogyakarta melibatkan Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) sebagai pembicara.
Dalam materinya, Bupati ASA yang juga Sekretaris Jenderal Bidang Pendidikan Dan Kebudayaan Asosiasi Pemerintah Seluruh Kabupaten Indonesia (APKASI) menekankan akan pentingnya peran guru disaat sekarang ini.
Bukan tanpa alasan, sebab Era digital, kata Bupati ASA, telah mengaburkan batas ruang dan waktu yang menyebabkan berubahnya pola pembelajaran dalam dunia pendidikan.
Keadaan ini menuntut semua pihak untuk merubah paradigma pendidikan yang lampau menuju paradigma baru yang adaptif terhadap perkembangan zaman.
BACA JUGA: Pemkab Sinjai Pastikan Bangun RS Pratama di Sinjai Selatan
Pembelajaran dalam pendidikan saat ini mulai bergeser dari tatap muka langsung dan menggunakan media konvensional menuju tatap muka virtual yang disupport oleh teknologi digital, misalnya buku dalam bentuk soft file, aplikasi pembelajaran, dan kemudahan mendapatkan materi yang disampaikan guru.
“Khususnya kepada guru untuk pandai beradaptasi agar murid tidak menganggap peran guru dapat tergantikan oleh internet”, ungkap Bupati ASA.
Oleh karena itu, APKASI sebagai mitra dan perpanjangan tangan pemerintah, dengan jaringan diseluruh wilayah Indonesia akan terus berkomitmen untuk mengawal dan mendukung guru-guru di daerah dalam penguasaan teknologi informasi di era digital ini.
BACA JUGA: Melalui ‘Smart Kampung’, Bupati ASA Dorong Pelayanan Publik Hingga ke Desa
“APKASI bersama Yayasan Pendidikan Adiluhung Nusantara melalui media ‘Sahabat Guru’ siap mengawal literasi digital di daerah agar dapat bersaing di era digital”, sambungnya.
Terakhir, Bupati ASA yang mewakili Ketua Umum APKASI berharap jajaran pemerintah Kabupaten Kulon Progo dapat memanfaatkan organisasi APKASI untuk dapat saling bertukar pengalaman dan saling bekerjasama untuk memajukan bangsa.
BACA JUGA: Diusianya Ke-43 Tahun, Bupati ASA Ajak AMPI Berkolaborasi
“Media sahabat guru akan diberikan secara gratis untuk dapat diakses oleh seluruh guru di tanah air guna meningkatkan literasi dan mutu guru”, jelasnya.
Webinar tersebut juga dihadiri Drs. Sutedjo selaku Bupati Kulon Progo, Dr. Hilmy Muhammad merupakan Anggota DPD RI Komite Bidang Pendidikan, serta diikuti oleh Wahid Yunianto SeameoQitep in Matematics, Drs. Miftakodin, Kepala Sekolah Berprestasi serta seluruh guru peserta Webinar Pendidikan & Launching Media Sahabat Guru di Kabupaten Kulon Progo. (Tim)