Jawab Keluhan Pedagang, TAKBIR Punya Cara Mengatasi Kesemberawutan Pasar Sental Sinjai

KABARSINJAI.COM – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tak lama lagi. Pemungutan suara akan digelar pada 27 juni mendatang. Di tengah kesibukan kandidat sosialisasi, Keluhan masyarakat Sinjai juga terus berdatangan

Adalah H Andi Agus Mudjarab, Pedagang pakaian di Pasar Sentral Sinjai ini mengeluhkan kurangnya perhatian dari pemerintah.

“Akses masuk kedalam pasar sangat sempit dan semberawut, hingga mengurangi pengunjung yang datang. didalam pasar itu pak, banyak pedagang yang mengeluh. Memang perlu ditingkatkan, pedagang kaki lima di pasar sini perlu ditata,” tuturnya yang juga memiliki toko dilokasi tersebut, Sabtu (12/05/2018)

Tak hanya itu, Agus juga mengungkapkan bahwa lapangan kerja di Sinjai sangat susah, akhirnya para pengangguran kerjaannya hanya mengganggu ketertiban warga yang lewat.

” Saya pernah wacanakan lapangan kerja pada pemerintah, ini untuk warga yang masih belum dapat kerja, tapi belum dapat jawaban,” beber ketua Vespa Clup ini.

“Dulu disini banyak pengangguran, kerjaannya hanya menganggu ketertiban warga, makanya saya inisiatif memberi mereka modal untuk membuka usaha, dan alhamdulillah mampu menekan angka premanisme di daerah ini,” ungkapnya

Agus berpesan kepada siapapun yang terpilih menjadi bupati agar lebih memperhatikan masyarakat kecil

Menanggapi hal tersebut, Juru Bicara (Jubir) ‘TAKBIR’ menekankan bahwa program-program tawaran pasangan nomor 3 sangat relevan dengan masalah yang dikeluhkan warga.

“Perlu dicatat, ada program unggulan dan program prioritas ‘TAKBIR’, ini merupakan upaya dalam rangka meningkatkan pertumbuhan ekonomi, nah ini saya jamin sangat sesuai dengan iklim masyarakat sinjai yang masih kekurangan lapangan kerja,” kata Jendral sapaan akrabnya

“Program ini disertai dengan penataan infrastruktur perkonomian termasuk pasar sentral, kemudian mampu memberikan kontribusi terhadap terbukanya lapangan kerja dan menciptakan peluang usaha bagi masyarakat, hingga menekan tingkat pengangguran,” imbuhnya. (*)

Editor : Riswan.