Pantau Pelaksanaan Vaksinasi, Kapolres Iwan Imbau Warga Ikut Vaksin

KABARSINJAI.COM, Sinjai, – Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di gerai vaksin Presisi, tepatnya di Puskesmas Samataring, Kecamatan Sinjai Timur dipantau langsung Kapolres Sinjai AKBP Iwan Irmawan. Selasa, (06/07/2021)

Saat melakukan pemantauan yang didampingi Kapolsek Sinjai Timur, pantauan ini kata Kapolres Iwan, dilakukan untuk memastikan giat vaksinasi massal berjalan aman dan lancar.

“Kegiatan vaksinasi tampak berjalan lancar dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat yang belum vaksin, dengan kesadaran sendiri masyarakat mendatangi gerai vaksin Presisi,” katanya.

Vaksinasi Covid-19 lanjut Iwan, dilakukan sebagai wujud dalam mendukung program pemerintah untuk meningkatkan ‘Herd Imunity’.

BACA JUGA: Bapenda Sinjai Rilis PAD Semester I, Segini Jumlahnya

Sehingga, potensi penularan virus corona dapat terminimalisir dengan adanya vaksinasi tersebut.

“Gerai vaksin bertujuan untuk mensukseskan program sejuta vaksin sehari yang digalakkan oleh pemerintah dalam mencegah dan memutus mata rantai penyebaran virus corona,” cetusnya.

BACA JUGA: Hore! Nilai Insentif Petugas Keagamaan di Sinjai Bertambah

Dalam kesempatan ini, dirinya kembali menhimbau masyarakat untuk melakukan vaksinasi.

“Gerai vaksin buka setiap hari, dan masyarakat diharapkan agar memanfaatkan fasilitas ini untuk melakukan vaksinasi. Jangan takut divaksin, ini demi kebaikan kita semua,” tutupnya. (Tim)