KABARSINJAI.COM, Sinjai – Sosialisasi dan Pembinaan Kelurahan Siaga Aktif di Kabupaten Sinjai terus digulirkan. Kali ini digelar di Kelurahan Biriengere, Kecamatan Sinjai Utara, Rabu (27/11)
Sebagai pelaksana, Dinas Kesehatan (Dinkes) Sinjai melalui UPTD Puskesmas Balangnipa.
Selain untuk mewujdukan masyarakat kelurahan yang sehat, peduli dan tanggap terhadap permasalahan kesehatan di wilayah itu.
Kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat tentang pentingnya kesehatan.
“Ini sangat penting karena menyangkut kesehatan di lingkungan masyarakat”, Ungkap Kepala Tata Usaha Puskesmas Balangnipa H. Mustamin selaku narasumber.
Dalam materinya, Ia menyampaikan tentang pola hidup bersih dan sehat yang merupakan salah satu unsur dari Kelurahan Siaga Aktif.
Lihat juga: Mahasiswa STISIPM Sinjai Seminar Program Kerja KKL di Desa Pattongko
“Jadi setelah ini supaya kita kembali menyampaikam ke masyarakat bagaimana menanamkan pola hidup bersih dan sehat di rumah”, Harapnya.
Kemudian termasuk menyampaikan kesiapsiagaan dalam menghadapi persalinan ibu hamil serta bagaimana menghadapi Kejadian Luar Biasa (KLB) di wilayah maaing-masing.
Sementara itu, Lurah Biringere, Al Ghazali Farti menyambut baik kegiatan yang dilakukan oleh Puskemas Balangnipa.
“Semoga setelah pembinaan ini, kita semua bisa paham dan penuh kesadaran demi mewujudkan Kelurahan Siaga Aktif khususnya di Kelurahan Biringere.
Selain kader Posyandu, Kegiatan yang dilangsungkan di Aula Kantor Kelurahan Biringere itu juga diikuti para Kepala Lingkungan dan Ketua RT. (N**)
Editor / Bahar