Site icon KABARSINJAI.COM

Yuk… D’LhoSi, Rumah Makan dengan Menu Khas Lokal Sinjai

KABARSINJAI.COM – Bagi para pecinta kuliner lokal, kini di Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan hadir Rumah Makan D’LhoSi.

Beralamat di Kompleks BTN Tamara, Jalan Basuki Rahmat, Kelurahan Balangnipa, Kecamatan Sinjai Utara, D’LhoSi hadir dengan menu – menu khas Sinjai seperti Nasu Syukka, Nasu Palekko Khas Sinjai dan Nasu Likku.

Selain menu tersebut juga ada ayam goreng, ikan goreng, bakso, nasi campur dan minuman dingin sebagai pelengkap menu di D’LhoSi.

Ditengah maraknya persaingan rumah makan yang menunya hampir semua sama, maka D’LhoSi lebih menguatkan peran makanan Lokal khas Sinjai.

Owner D’LhoSi, Pagga Kantoro menyampaikan bahwa sengaja membuat kuliner khas Sinjai karena di daerah itu tidak terdapat masakan yang serupa di Sinjai.

“Biasanya tamu – tamu dari luar pengen kuliner khas Sinjai dan yang rata – rata yang tersedia juga tersedia di warung kabupaten lainnya di Sulsel atau bahkan di provinsi lain. Makanya kami mendapat support dari teman – teman untuk membuat kuliner khas Sinjai,” ujar Pagga yang ditemui kabarsinjai.com, Kamis (10/5/2018).

D’LhoSi menghadirkan Nasu Syukka sebagai menu andalannya. Menu Nasu Syukka dibuat dengan rempah-rempah asli daerah Sinjai yang sangat sederhana.

Nasu Syukka di masak dengan menggunakan batang serai dan lengkuas yang dimemarkan dan ditaruh didalam kaldu ayam nasu Syukka. Yang membuat makanan ini berbeda, karena kuah kaldu dicampur dengan cuka asli yang terbuat dari Pohon Aren.

Sedangkan untuk Nasu likku dan Nasu Palekko, bumbunya sama dengan masakan Nasu liku dan Nasu Palekko di daerah Sulawesi Selatan. Bedanya, D’LhoSi menyajikannya dengan mencampur cuka aren yang dijamin rasanya akan menimbulkan sensasi liar di lidah.

Harga yang ditawarkan pun terbilang murah. Untuk Nasu Syukka, Nasu Palekko dan Nasu likkunya dibanderol dengan harga Rp. 23.000-, per porsi, Ayam goreng dengan harga Rp 18.000-, perporsi. (A. Sinar Alam)

Editor : Riswan.

Exit mobile version