Kantor Pertanahan Sinjai Serahkan 78 Sertifikat Tanah Program PTSL di Desa Palae

KABARSINJAI – Puluhan warga Desa Palae, Kecamatan Sinjai Selatan, Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan (Sulsel) menerima sertifikat tanah dari Kantor Pertanahan setempat.

Penyerahan sertifikat tanah dari program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) 2024 ini dilakukan secara simbolis oleh Pj Bupati Sinjai, Andi Jefrianto Asapa, Senin 20/01/2025) bertempat di Aula Kantor Desa Palae, (20/01/2025).

Sebelumnya, Kepala Kantor Pertanahan Sinjai, Agustini Pujiastuti mengatakan total sertifikat tanah yang diserahkan di desa palae sebanyak 78 bidang.

“Jadi jumlahnya itu sebanyak 78 bidang, namun dua diantaranya merupakan aset pemerintah daerah yakni Pasar Labettang dan SDN 224 Palae, selebihnya warga” Ujarnya.

Diungkapkan bahwa pada tahun 2024 Kantor Pertanahan Sinjai mendapatkan alokasi sertifikasi sejumlah 5.788 bidang tanah milik warga dan pemerintah kabupaten yang tersebar di 25 Desa dari enam kecamatan.

“Penyerahan sertifikat pertama ini dilakukan atas partisipasi dari pemerintah kabupaten, pemerintah desa dan semua masyarakat Sinjai,” Sebutnya.

Sementara itu Pj Bupati Sinjai, Andi Jefrianto Asapa dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Kepala Kantor Pertanahan Sinjai beserta jajaran, atas kontribusinya, sehingga PTSL berjalan dengan baik.

“Adapun yang menjadi tujuan Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap ini merupakan wujud pelaksanaan kewajiban pemerintah untuk menjamin kepastian dan perlindungan hukum atas kepemilikan tanah masyarakat,” ujarnya.

Bagi masyarakat penerima sertifikat tanah, Pj Bupati mengingatkan agar bisa memenuhi kewajibannya menggunakan, mengusahakan, memanfaatkan sendiri tanahnya. Selain itu, agar menaati penggunaan tanah sesuai ketentuan tata ruang yang berlaku dan tdak menelantarkan tanah.

Khusus kepada semua aparatur Pemerintah, mulai dari tingkat desa, Kecamatan, dan Kabupaten dia mengajak agar ikut mengedukasi serta menanamkan kesadaran kepada masyarakat akan pentingnya legalisasi aset tanah.

Penyerahan sertifikat tanah ini juga dihadiri Kepala Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan Sinjai, Andi Sarifuddin, Camat Sinjai Selatan Baso Manggunrawa, Kepala Desa Palae Irham Azfar dan Kepala Desa Aska Ihwan Usman. (**)

Komentar