Polisi Ini Door To Door Sambil Titip Pesan Jelang Pemilu

KABARSINJAI.COM, Sinjai – Untuk memberikan rasa aman di wilayah Desa binaannya, Bhabinkamtibmas Polsek Sinjai Barat, Brigadir Ilham Nur intens door to door dan silaturahmi ke masyarakat, Minggu (03/03)

Seperti terlihat saat mendatangi warganya di Dusun Bilulu, Desa Turungan Baji, Kecamatan Sinjai Barat, sambil melaksanakan silaturahmi juga mengajak serta menghimbau warganya agar tetap menjaga situasi Kamtibmas tetap Kondusif jelang Pemilu 2019.

Hal itu dilakukan untuk mengetahui langsung situasi kamtibmas di tengah warganya dan saling berinteraksi serta mempererat hubungan silaturahmi guna memberikan kepercayaan terhadap Institusi Polri di tengah masyarakat.

Baca juga : Hujan Lebat, Lima Warga Sinjai Borong Tersambar Petir

“Kami langsung turun ke masyarakat untuk berinteraksi sambil memberikan himbauan untuk tetap menjaga situasi kamtibmas menjelang Pemilihan Presiden dan wakil Presiden serta Pileg yang tidak lama lagi dilaksanakan dan jangan saling bermusuhan hanya karena beda pilihan, waspada Money Politik dan Black Campaig”, Harap Brigadir Ilham Nur

Tidak hanya itu, selaku Bhabinkamtibmas Ia juga mengajak warga untuk cerdas menerima berita baik yang di dengar secara langsung ataupun dari media dan menyampaikan tentang bahaya HOAX di Media Sosial (Medsos)

Baca juga : Ini Pesan Bripka Muzakkir di Seminar KKN Mahasiswa UIN Alauddin Makassar di Desa Panaikang

Kapolres Sinjai AKBP SEBPRIL SESA SIK, melalui Kapolsek Sinjai Barat AKP. KASRI, saat dikonfirmasi merespon apa yang dilakukan oleh anggotanya.

“Agar Bhabinkamtibmas aktif turun menemui masyarakat, silaturahmi memberikan himbauan mengenai bahaya berita bohong (Hoax) serta pesan- pesan Kamtibmas”, Terangnya. (Tim) 

Editor / Bahar