Site icon KABARSINJAI.COM

Santri MHQ Lakukan Simaan Al Qur’an di Masjid Nailul Maram

Proses Simaan Al Qur'an yang berlangsung di Masjid Jami Nailul Maram, Kamis 16 Desember 2021. (Foto Ist)

KABARSINJAI.COM, Sinjai, – Madrasah Hafidz Qur’an (MHQ) menyelenggarakan Simaan Al Qur’an 30 Juz sekali duduk.

Pelaksanaan Simaan Al Qur’an ini berlangsung di Masjid Jami Nailul Maram, Kelurahan Lappa Kecamatan Sinjai Utara. Kamis, (16/12/2021)

Dalam Simaan Al Qur’an ini, seorang santri bernama Sayyid Zulkifli bin Abdullah, membaca hafalan Qur’annya. Simaan tersebut akan berlangsung hingga Jumat besok, 17 Desember 2021.

Ustadz Husain Alimuddin, Fasilitator MHQ saat ditemui media mengutarakan, simaan dilaksanakan di 3 lokasi berbeda, salah satunya di Masjid Jami Nailul Maram ini.

BACA JUGA: Berkat Beasiswa Pemkab, Mahasiswa Sinjai ini Sandang Gelar S2-nya di Makassar

“Ada 3 santri yang menjalani simaan. Masing-masing bertempat di Masjid Raya Al Manar Kecamatan Tonra dan Masjid Kapal Munzalan Kabupaten Bone, dan juga di Masjid Nailul Maram Sinjai,” ujarnya.

Husain menjelaskan, ketiga santri akan membacakan hafalan Al Qur’an 30 juz selama 2 hari ke depan.

Sementara, pengurus Masjid Nailul Maram Sinjai, Muzawwir merasa bersyukur dan mengapresiasi pihak MHQ yang memilih Kabupaten Sinjai sebagai salah satu lokasi pelaksanaan Simaan Al Qur’an.

BACA JUGA: Tongke-Tongke Sinjai Dinobatkan Sebagai Badan Publik Desa Terbaik di Sulsel

“Saya bersyukur atas kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini. Tentunya Masjid Jami Nailul Maram ini tidak sekedar melaksanakan ibadah shalat 5 waktu, namun karena beberapa fungsi masjid alhamdulillah sebagian besar kita sudah jalankan termasuk tarbiyah dan sering juga diadakan seminar di masjid ini,” katanya.

Muzawwir yang juga Legislator DPRD Sinjai ini berharap, melalui Simaan ini dapat lahir para penghafal Al Qur’an sehingga menjadikan Kabupaten Sinjai sebagai daerah yang Baldatun Toyyibatun Warobbun Ghofur. (Tim)

Exit mobile version