Kabarsinjai.com – Berbagai cara yang dilakukan Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pendapatan atau Samsat Sinjai untuk menarik perhatian wajib pajak kendaraan. Jika sebelumnya Samsat berinovasi dengan membangun Gerai Samsat di Manipi Kecamatan Sinjai Barat, kali ini Samsat Sinjai menghadirkan Kedai Mini di Kompleks Pusat Pendaratan Ikan (PPI) Lappa Kecamatan Sinjai Utara sejak, Minggu (08/10) malam.
Kepala UPT Pendapatan Wilayah Sinjai, Drs. H. Arwin Jalil saat ditemui, Senin (09/10) mengatakan bahwa, kedai ini hadir untuk lebih meningkatkan pelayanan dan kenyamanan bagi para wajib pajak kendaraan bermotor yang ada di Sinjai.
“Pada intinya kami selalu memberikan kemudahan kepada wajib pajak bagaimana mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya kepada mereka yang disibukkan dengan berbagai aktifitas sehingga tidak sempat untuk membayar pajak kendaraan di Kantor Samsat Sinjai,” jelasnya.
Sementara itu salah satu petugas UPT Samsat Sinjai, Muh. Armin kepada media Kabarsinjai.com mengatakan bahwa, pelayanan pajak ini berlangsung malam hari dimulai pada pukul 19:00-22:00 Wita dengan harapan bisa menarik perhatian wajib pajak dalam menunaikan kewajibannya membayar pajak kendaraannya.
“Pelayanan yang kami lakukan beberapa malam ini yakni, melayani pembayaran dan pengesahan pajak kendaraan bermotor,” urainya singkat.
Diketahui hari ini, Selasa (10/10) pagi, UPT Samsat Sinjai kembali membuka gerai pelayanan dipasar Sentral Sinjai, yang akan kembali melayani pembayaran dan pengesahan pajak kendaraan bermotor untuk wajib pajak. (*)
Editor : A. Mirza.