Kunker ke Sinjai, Kapolda Sulsel Berbagi Kisah 32 Tahun Mengabdi di Polri

KABARSINJAI – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Selatan (Sulsel) Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, berbagi kisah dengan masyarakat Kabupaten Sinjai dalam kegiatan tatap muka di Pendopo Rumah Jabatan (Rujab) Bupati, Rabu (24/1) malam.

Orang nomor satu dijajaran Polda Sulsel itu, membeberkan awal mula dirinya berkarir di Polri. Pria kelahiran 25 Agustus 1968 silam, itu bercerita jika menjadi Polri adalah keinginan sang ibunda.

Saat mendaftar di Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (Akabri), Andi Rian sempat disuruh memilih antara Polri dan AURI, setelah menerima hasil psikotes.

Padahal ia sangat bertekad di angkatan darat (AD), mengikuti jejak sang ayah yang juga berprofesi sebagai abdi negara, yakni TNI AD.

“Sebenarnya awalnya saya mau di AD, tapi waktu itu ibu saya minta jadi Polri saja. Makanya saat disuruh memilih saya ingat pesan ibu saya dan memilih Polri,” pungkasnya dalam lawatannya ke Kabupaten Sinjai.

Andi Rian berkisah, jika dirinya masuk Akabri tahun 1988 dan selesai tahun 1991. Tiba penugasan, dia berharap dapat bertugas di Pulau Jawa, dan pada akhirnya ditugaskan di Kalimantan Selatan (Kalsel).

Saat bertugas di Kalsel, Andi Rian menemukan sang pujaan hati yang saat ini setia mendampinginya hingga saat ini berpangkat dua bintang. Dia adalah Dewwy Andi Rian.

“Akhirnya menikah dengan sang kekasih di Banjarmasin. Saat itu penugasan pertama saya setelah lulus dari Akabri,” sambungnya.

Andi Rian dan Dewwy dikaruniai tiga orang anak. Seluruhnya lahir di daerah penugasan. Ada yang lahir di Banjarmasin, Timor-Timor (Timor Leste saat ini), dan Medan.

Ia mengaku bangga ditugaskan di Kampung Halaman, sebab sang buah hati mempunyai banyak kesempatan untuk mencari jejak sang leluhur sebagai pemilik darah Bugis.

“Bisa dibilang anak saya memang cinta Republik Indonesia karena lahir di saat penugasan, tidak ada yang lahir dikampung halaman,” jelasnya.

Kini Andi Rian menjabat Kapolda Sulsel sejak 14 Desember 2023 lalu, setelah 32 tahun berkarir di luar Provinsi Sulsel. Kunker ke Kabupaten Sinjai sendiri merupakan kunker perdananya.

Ia bersama sejumlah pejabat utama Polda Sulsel. Rombongan disambut langsung Penjabat (Pj) Bupati Sinjai T.R Fahsul Falah bersama jajarannya, serta aparat pemerintahan mulai dari pejabat eselon II, Camat, Lurah, kepala desa, kepala dusun, kepala Lingkungan, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat, serta tokoh pemuda. (AC)