Pastikan Aman, Polisi Pantau Wisata Hutan Mangrove Tongke-Tongke Sinjai

KABARSINJAI.COM, Sinjai – Unit Patroli Motor (Patmor) Polres Sinjai, Brigpol Supriadi, Bripda Muh Hasyim, Bripda Najamuddin dan Bripda Arman Bin Ahmad kembali melakukan giat patroli, Kamis (12/09).

Kali ini ditempat wisata Hutan Mangrove Tongke – Tongke Kecamatah Sinjai Timur, Kabupaten Sinjai.

Kanit II SPKT Polres Sinjai, Aipda Catur Wahyu Anggono yang memimpin giat patroli tersebut mengatakan dalam giat ini, petugas sekaligus memberikan himbauan kamtibmas kepada pengunjung wisata yang sedang berlibur di Hutan Mangrove tongke – tongke.

“Kami berpesan agar berhati-hati serta menjaga keselamatan selama berada di kawasan wisata ini. Kebanyakan dari mereka adalah pengunjung anak muda”, Ujarnya.

Lihat juga: Pebulutangkis Cantik Ini Rebut 2 Emas untuk Sinjai Tengah

Tujuan dari giat ini di harapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada pengunjung obyek wisata dan masyarakat sekitar sehingga pengunjung tidak kawatir untuk menikmati wisata alam tersebut.

Selama pelaksanaan giat berlangsung aman terkendali. (Tim)

Editor / Bahar