KSM Tingkat Provinsi Sulsel Resmi Dihelat, Puluhan Siswa Madrasah Asal Sinjai Ikut Berkompetisi

KABARSINJAI.COM, Sinjai, – Total ada 33 siswa Madrasah di Kabupaten Sinjai akan mengikuti ajang Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) Tahun 2021.

KSM yang digelar secara daring ini akan digelar selama 2 hari, terhitung sejak tanggal 19-20 September 2021 dengan melibatkan siswa dari jenjang Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Aliyah (MA).

Khusus di Kabupaten Sinjai, para peserta KSM mengikuti event ini dari MAN 1 Sinjai. Minggu, (19/09/2021)

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Sinjai, H. Masykur dalam arahannya menyampaikan bahwa KSM adalah sebuah ajang berkompetisi dalam bidang sains yang diselenggarakan oleh Kementerian Agama dilaksanakan berbasis teknologi informasi.

BACA JUGA: Setelah Dihotmix, Jalan di Kolasa Sinjai Timur Ramai Dilalui Pengendara

“KSM ini bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan sains di Madrasah secara komprehensif dalam menumbuhkembangkan budaya belajar, kreativitas dan motivasi pelajar untuk meraih prestasi terbaik,” katanya.

Kepada siswa peserta KSM tingkat Sulsel, Masykur menitipkan harapan agar melalui kompetisi ini, para perwakilan Sinjai dapat meraih hasil maksimal.

“Kita berharap, anak-anakku nantinya dapat lolos mewakili Sinjai pada KSM tingkat nasional. Saya berharap kepada para peserta didik sebelum menjawab soal-soal agar berdoa terlebih dahulu, hadapi soal soal dengan rileks dan santai,” pintanya.

BACA JUGA: Lawan Persebaya, PSM Makassar Raih Kemenangan Perdana

Adapun mata pelajaran yang diujikan pada tingkat MI terdiri dari Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam. Untuk jenjang MTs, mata pelajaran yang diujikan adalah Matematika, IPA dan IPS.

Sementara untuk mata pelajaran pada jenjang MA terdiri dari Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Ekonomi dan Goegrafi. (Tim)